LGN Way Kanan – Bupati Way Kanan mengahadiri Pembukaan Bimbingan Teknis Peningkatan Kapasitas Penyelenggaraan PAUD-HI Kabupaten Way Kanan, Di Gedung Serba Guna Pemkab Way Kanan, Selasa, (21/9/2021).
Dalam Sambutannya, Bupati Raden Adipati Surya, atas nama pribadi dan Pemerintah Kabupaten Way Kanan saya menyambut baik pelaksanaan Bimbingan Teknis Peningkatan Kapasitas Penyelenggaraan Pendidikan Anak Usia Dini Holistik Integratif (PAUD-HI) pada hari ini.
Semoga dari kegiatan ini akan dapat meningkatkan kemajuan bagi lembaga PAUD di Kabupaten Way Kanan dalam melaksanakan pendidikan anak usia dini.
Keberhasilan anak usia dini merupakan landasan bagi keberhasilan pendidikan pada jenjang berikutnya. Usia dini merupakan “usia emas” bagi seseorang, artinya bila seseorang pada masa itu mendapatkan pendidikan yang tepat bagi pertumbuhan dan perkembangan jasmani maupun rohaninya, maka ia akan memperoleh kesiapan belajar yang baik yang merupakan salah satu kunci utama bagi keberhasilan belajar pada jenjang berikutnya.
Discussion about this post