Kemendagri Gelar Rakor BUMD Air Minum, Limbah Dan Sanitasi Guna Tingkatkan Penyelenggaraan SPAM

Jakarta, LGNews– Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) melalui Direktorat Jenderal (Ditjen) Bina Keuangan Daerah (Keuda) menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) BUMD Air Minum, Limbah dan Sanitasi. Kegiatan bertajuk “Penguatan Kelembagaan Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) Air Minum dalam Rangka Peningkatan Penyelenggaraan Sistem Penyediaan Air Minum (SPAM)” ini berlangsung di Hotel Aston Pluit, Jakarta Utara, Rabu (17/7/2024).