Pesawaran-Liputan Global News.Com: Bupati Pesawaran Dendi Ramadhona Menghadiri Silaturahmi dan Pembinaan RT se-kecamatan Tegineneng, mengingatkan ketua RT untuk berperan aktif mensosialisasikan protokol kesehatan dalam setiap kegiatan di desa guna memerangi Covid-19.
Acara tersebut dilaksanakan di Aula Desa Trimulyo kecamatan Tegineneng. Selasa (8/9/2020).
“RT merupakan kepanjangan tangan dari Kepala Desa, yang saya yakin omongannya dapat didengar masyarakat yang ada di bawah, maka dari itu, selalu ingatkan protokol kesehatan,” ujarnya.
Menurutnya, Kecamatan Tegineneng hingga saat ini bebas dari terkonfirmasi dari Covid 19 hal tersebut tentunya berkat kerja keras seluruh perangkat desa.
“Berkat kerja keras dari semua pihak, aparatur mulai dari tingkat kabupaten sampai ke desa, membuat Kecamatan Tegineneng sampai saat ini tidak ada kasus yang terkonfirmasi positif Covid-19, padahal saya cukup khawatir dengan Kecamatan Tegineneng, mengingat Tegineneng jadi zona perlintasan antar kabupaten hingga antar Provinsi,” jelasnya.
Discussion about this post